Tertib dalam berlalu lintas adalah kewajiban. Keselamatan selama berkendara adalah hak yang didapat. Tingginya angka kecelakaan lalu lintas saat ini mendorong pemerintah untuk mengadakan acara sosialisasi road safety kepada masyarakat, khusunya generasi milenial. Residen Neurologi FK Unud turut serta dalam acara yang diadakan tanggal 17 Februari 2019 ini. Tidak hanya sebagai generasi milenial, namun juga sebagai warga NKRI yang taat melaksanakan kewajibannya. Acara berlangsung sangat meriah, meliputi panggung hiburan, senam bersama, parade motor, sampai bazzar makanan.