![Ujian Tesis Akhir Program Studi Spesialis Neurologi Universitas Udayana (dr. Restu) 4](https://neurologiudayana.com/wp-content/uploads/2024/12/ujian-tesis-akhir-program-studi-spesialis-neurologi-universitas-udayana-dr-restu-4-1024x400.png)
Stroke menurut World Health Organization (WHO) adalah suatu keadaan dimana ditemukan tanda klinis yang berkembang cepat berupa defisit neurologic fokal dan global, yang dapat memberat dan berlangsung selama 24 jam atau lebih dan atau dapat menyebabkan kematian, tanpa adanya penyebab lain yang jelas selain vaskular. Stroke terjadi apabila pembuluh darah otak mengalami penyumbatan atau pecah yang mengakibatkan sebagian otak tidak mendapatkan pasokan darah yang membawa oksigen yang diperlukan sehingga mengalami kematian sel/ jaringan
Senin, 4 November 2024 bertempat di ruangan Prof. Dr. I Goesti Ngoerah Gde Ngoerah di SMF Neurologi RSUP Prof. Dr. I.G.N.G. Ngoerah Denpasar, telah berlangsung Ujian Tesis Akhir Program Studi Spesialis Neurologi Universitas Udayana, ujian dilakukan oleh dr. Fuji Restu Firma, M. M. dengan judul Tesis “Rasio Trigliserida/ High Density Liporprotein Tinggi Sebagai Prediktor Gangguan Fungsi Kognitif Pasca Stroke Iskemik”. Ujian dihadiri oleh para Dosen Pembimbing serta Dosen Penguji, dan dilakukan dalam sesi tertutup.
Dosen Pembimbing:
- Dr. dr. Ketut Widyastuti, Sp.N(K)
- Dr. dr. Kumara Tini, Sp.N(K), FINS, FINA
Dosen Penguji:
- Prof. Dr. dr. I Made Oka Adnyana, Sp.N(K)
- dr. I Komang Arimbawa, Sp.N(K)
- dr. I Wayan Widyantara, Sp.N(K)
![](https://neurologiudayana.com/wp-content/uploads/2024/12/IMG_20241119_114934_522-1024x768.png)
Setelah menyelesaikan Ujian Tesis Akhir Program Studi Spesialis Neurologi Universitas Udayana, dan dinyatakan lulus, maka dengan ini dinyatakan bahwa dr. Fuji Restu Firma, M. M. sebagai alumni ke-137.
Selamat kepada dr. Restu yang sudah melewati tahap akhir studi ini. Selamat bertemu di acara wisuda dan dilepas secara resmi sebagai Dokter Spesialis Neurologi.